Wisata Kuliner Jogja di Malam Hari

Kota jogja yang kini semakin banyak bangunan-bangunan yang menjulang tinggi menjadikan cuaca yang lebih panas dari sebelum-sebelumnya. Namun mau bagaimanapun jogja tetap menyimpan pesona tersendiri bagi setiap orang yang pernah berkunjung atau tinggal di dalamnya. Jika anda ingin berkunjung ke jogja tidak ada salahnya untuk mencoba wisata kuliner jogja di malam hari ini karena rasanya belum lengkap jika anda berkunjung di suatu tempat tapi tidak merasakan kulinernya hehe. Berikut ini adalah rekomendasi wisata kuliner jogja di malam hari yang bisa anda kunjungi :

1. Bakmi Mbah Mo

Gambar dari panduanwisata.id
Bagi anda yang suka makan bakmi perlu anda coba bakmi yang satu ini. Untuk tempatnya agak susah untuk dicari  karena masuk-masuk ke dalam sebuah dusun. Anda harus bersabar untuk antri lama karena bakmi dimasak satu-satu menggunakan wajan dan dengan api yang berbahan bakar areng bukan dari kompor gas. Untuk lokasi parkir cukup luas untuk menampung mobil-mobil dan untuk warungnya sendiri cukup sederhana dengan pencahayaan remang-remang.

Untuk mencapai warung bakmi mbah mo dari jogja ikuti terus jalan parangtritis sampai menemui perempatan (traffic light) Manding. Pada traffic light ini ambil jalan ke arah barat (kanan), kemudian bertemu dengan perempatan jalan lingkar luar Bantul, ambil arah ke utara sampai menemui Desa Code. Di desa code ini telah ada petunjuk untuk menuju ke warung mbah mo ini.

Jam buka : 17.00 - habis

2. Angkringan Lik Man 
gambar dari opensnap.com
Anda tidak akan asing lagi dengan warung yang bernama angkringan ini. Berasa belum ke jogja jika anda belum merasakan makan di angkringan. Angkringan Lik Man ini sama seperti angkringan lainnya menawarkan sego kucing, es teh, es jeruk, jahe dan gorengan-gorengan yang bisa anda santap untuk nyamilan atau untuk lauk makan. Angkringan tak hanya menjadi tempat kuliner rakyat yang murah meriah namun juga sudah menjadi budaya di kota budaya ini.
Angkringan lik Man ini telah berdiri sejak tahun 1969 dan merupakan angkringan pertama di kota yogyakarta. Angkringan ini menawarkan minuman yang khas yaitu kopi jos. Kopi ini berbeda dengan kopi yang lainnya karena kopi akan dicampur dengan arang yang masih membara sehingga akan berbunyi joss itulah mengapa kopi ini disebut dengan kopi joss. Untuk rasanya alangkah baiknya jika anda merasakan sendiri dan memberikan komentar untuk rasanya :D. Selain itu anda bisa menikmati suasana jogja di malam hari di tempat ini karena terletak di kawasan stasiun tugu yangmana tak jauh dari jl. malioboro.

Alamat: Kawasan Stasiun Tugu, Yogyakarta
Jam buka: 18:00 – habis

3. Sate Klathak Pak Pong
Gambar dari fitriandari.com
Jika anda pecinta sate kambing ada baiknya jika mencoba wisata kuliner jogja yang satu ini. Sate Klatak Pak pong ini mempunyai rasa yang khas jika dibandingkan dengan sate yang lain. Sate Klathak ini hanya dibuat dari bumbu yang sederhana yaitu garam, merica dan kecap namun bumbu inilah yang membuat sate klathak ini mempunyai rasa yang spesial.
Alat yang digunakan untuk menusuk dagingpun berbeda dengan yang lain, jika yang lain menggunakan tusukan yang terbuat dari bambu, sate klathak pak pong ini menggunakan tusukan dari jeruji besi sepeda. Mungkin Pak pong ini orangnya antimainstream ya hehe. Tapi dengan digunakannya jeruji besi tersebut sate jadi akan merata matangnya dan jeruji tersebut bisa digunakan berkali-kali tidak seperti halnya tusukan dari bambu.
Baca juga Keindahan Pantai Ngobaran Gunung Kidul 
Alamat :  Jl Stadion Sultan Agung (Jalan Imogiri Timur Km 10, Wonokromo), Bantul, DIY. Jadi, dari perempatan yang terletak di Jl Imogiri Timur Km 7, kita harus berbelok ke arah barat sekitar 500 meter, dan kita akan menemukan rumah makan ini di sebelah kanan jalan.
Jam Buka : 10.00 - 24.00

 4. Gudeg Pawon
Gambar dari jenzcorner.net
Makanan satu ini merupakan makanan khas jogja yang bisa anda temui di warung-warung makan jogja. Jika anda ingin memiliki pengalaman wisata kuliner jogja yang berbeda, gudeg pawon bisa menjadi alternatif yang tepat. Anda bisa menyantap gudeg ini langsung di dapur atau pawon dalan bahasa jawanya. Gudeg Pawwon ini telah berdiri sejak tahun 1958. Karena bukanya malam hari, gudeg pawon ini bisa menjadi wisata kuliner jogja di malam hari. Menikmati nasi gudeg ditambah ayam dan segelas teh manis hangat akan menjadi sajian istimewa di tengah dinginnya Yogyakarta di malam hari. Sebaiknya Anda datang sebelum jam buka karena setiap harinya, Gudeg Pawon selalu banjir antrean pembeli.

Alamat: Jl. Janturan No. 36, Warungboto, Umbulharjo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55164, Indonesia
Jam buka: 22:30 – habis.

5. House of Raminten 
gambar dari indonesiaexplorer.net
Jika anda ingin menikmati wisata kuliner jogja dengan menu yang sederhana namun di tempat yang elegan dan berkelas house of raminten bisa menjawab keinginan anda. Menu yang terdapat di house of raminten ini adalah tahu bola, cunduk, brongkos, sate lilit dan sego kucing. Rumah makan House of Raminten ini memiliki bangunan yang bernuansa jawa ditambah dengan aroma dupa yang membuat kental kejawaannya.

Selain arsitektur bangunan dan menu makanan, pekerja di house of raminten ini memakai pakaian khas yang berupa kemben jawa dan untuk memanggil pelayan kita bisa menggunakan kentongan yang berada di meja makan. Pada saat makanpun anda akan diiringi dengan gending jawa yang mengalun merdu di rumah makan ini.
Alamat: Jalan FM Noto no 7, Kota Baru, Yogyakarta
Jam buka: 24 jam 

6. Manggar Manding
gambar dari jogjabagus.com
Jika gudeg pada umumnya terbuat dari daging nangka muda, di manggar manding ini anda akan disajikan gudeng yang terbuat dari manggar atau bunga kelapa yang masih muda. Tempat ini cocok buat anda yang ingin mencicipi wisata kuliner jogja yang berbeda dari biasanya. Sesuai namanya tempat ini terletak di manding bantul yogyakarta. Konon gudeg manggar ini merupakan sajian menu spesial pada masa kerajaan dahulu dengan disajikan bersama sayur krecem dan tempe bacem. Hmm mendengarnya saja jadi bikin ngiler hehe. Jadi jika anda memakan gudeg manggar ini berarti anda telah mencicipi sajian spesial jaman kerajaan dahulu.
Gudeg manggar ini menjadi makanan favorit para puteri kerajaan karena diyakini dengan memakan gudeg manggar bisa memancarkan kecantikan dari dalam atau inner beauty dalam bahasa gaulnya anak sekarang hehe.
Alamat: Jalan Parangtritis KM 11,5, Manding, Bantul, Yogyakarta. 
Jam buka : 09.00 - 21.00 

7. Oseng - Oseng Mercon Bu Narti
gambar dari www.nusantraveller.com
Bagi pecinta wisata kuliner pedas, oseng-oseng mercon Bu narti ini merupakan wisata kuliner jogja di malam hari yang cocok buat anda. Penamaan oseng-oseng mercon ini berasal dari pedasnya oseng-oseng yang berbahan dari gajih, tulang muda dan kikil. Oseng-oseng mercon ini akan membuat lidah pecinta makanan pedas bergoyang. Namun anda jangan khawatir karena disini dijual pula minuman untuk meredakan pedas yang anda rasakan. Ada juga beberapa menu makanan lainnya di Oseng-oseng Mercon Bu Narti ini seperti babat, rempelo, bebek, burung dara dan lele.
Alamat : Jl. K.H. Ahmad Dahlan Gg. Purwodiningratan, Yogyakarta
Jam Buka : 17.00 - 23.00 

Disclaimer !

Teks di atas adalah postingan sharing semata. Seluruh media yang tersedia di Cah Bantul ini hanyalah untuk berbagi wawasan dan info update terkini. Apabila ada kesamaan nama, alamat atau juga hal lain dalam postingan harap dimaklumi menimbang informasi digital adalah bentuk sosial media yang menjadi konsumsi publik, bukan sebagai hak milik.

Berlangganan Update via Email:

17 Responses to "Wisata Kuliner Jogja di Malam Hari"

  1. Perlu dikunjungo semua nih kalo punya waktu ke Jogja :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha betul mbak .
      budgetnya harus dilebihkan mbak dan perutnya dibuat karet bisa menampung seluruh makanan :D

      Delete
  2. Semoga ada kesempatan lagi buat mampir jogja. Berkali2 ke jogja tapi g pernah bosen, seneng terus bawaannya kalau ke koya gudeg ini, sampe pernah bb naik 10kg :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. wew kok keren gto mbak sampe sampe BB naik 10 kg haha .

      Delete
  3. jogja dan kuliner, memang erat. terakhir gue ke jogja makannya di restoran tritasa, yang disebrang hotel apa itu gue lupa~

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah saya di jogja malah belum pernah ke restoran mas haha

      Delete
  4. Rata-rata udah pernah dicobaaa.. kuliner jogja emang kece badai ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha .
      tapi kalo gak terlalu suka makan manis manis akan terlalu manis untuk dilupakan akakak

      Delete
  5. Lihat foto gudegnya aja bikin ngiler... Apalagi kalo bisa makan di sana langsung, ya. Tapi harus ngantri, yaaa.. Dan bukanya jam setengah sebelas malem! Hemmm... :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha iya harus sabar ngantri dan mbelain malem malem haha

      Delete
  6. gudeg pawon tuh kayanya enaak :D ... jogja ga jauh dari gudeg .. saya paling suka gudeg jogja .. kalau ke malioboro udah wajib buat makan gudeg disana :D yang ada di emperan itu looh .. mau ke jogja lagi :(

    ReplyDelete
  7. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  8. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  9. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete