Mengapa Feses dan Urine Kita Bewarna Kuning



Ketika aku sedang ke toilet untuk menyetorkan sesuatu yang harus dikeluarkan, aku kepikiran kenapa feses itu kok berwarna kuning yaa. Akupun menjadi sangat penasaran. Akhirnya Googling dengan kata kunci Mengapa Feses dan Urine Kita Bewarna Kuning aku mendapatkan jawaban tersebut. Memang om google itu pengetahuannya luas (hhe).
Baca juga : Gunung Bromo Indonesia

mengapa feses biasanya berwarna kuning
Feses pada umumnya berwarna kuning dikarenakan Bilirubin (sel darah merah yang mati, yang merupakan zat pemberi warna pada feses dan urine). Bilirubin adalah pigmen kuning yang dihasilkan oleh pemecahan hemoglobin (Hb) di dalam hati. Bilirubin dikeluarkan melalui empedu dan dibuang melalui feses. Fungsinya untuk memberikan warna kuning kecoklatan pada feses.

Gmn sekarang udah pada tau kan kenapa warna feses kita kuning. ^_^ . itulah penjelasan singkat dari saya semoga bisa membantu hhe. Dari Feses kita bisa tau lhoo orang itu baru sehat ato engga. terutama dalam bayi biasanya orang tua melihat dari fesesnya untuk mengecek bayi itu sehat ato tidak. berikut ulasan singkatnya.

Feses berwarna kuning

Feses bayi yang berwarna kuning cerah dan cemerlang diindikasikan sebagai feses yang normal. Warna feses kuning normal ini dimiliki oleh bayi yang mendapatkan ASI secara eksklusif. Feses ini biasanya disebut dengan golden feses. Namun ini bukan berarti feses bayi yang tidak mendapatkan ASI tapi mendapatkan susu formula juga tidak bisa bagus. Biasanya warna feses bayi dengan susu formula atau ASI tapi dicampur dengan susu formula maka feses bayi cenderung kuning lebih gelap atau kuning tua, agak cokelat, cokelat tua, kuning kecoklatan atau cokelat kehijauan.

Baca juga : Menyapa Keindahan Gunung Argopuro

Feses berwarna hijau Feses bayi yang berwarna hijau juga termasuk kategori normal. Namun dengan catatan, warna feses bayi juga tidak boleh terus menerus berwarna hijau tapi sesekali warna feses bayi harus juga kuning. Jika terus menerus berwarna hijau, maka ada yang salah dengan cara ibu memberikan ASI. Warna feses hijau cenderung membuat bayi buang gas terlalu sering (kentut terus) sehingga bisa membuat bayi merasa tak nyaman (kolik).

Feses berwarna Merah Feses Bayi yang berwarna merah disebabkan adanya tetesan darah. Bentuk feses biasanya agak cair ataupun menggumpal. Bila ini terjadi maka dokter akan melakukan observasi apakah apakah warna merah tersebut disebabkan darah dari tubuhnya sendiri atau dari ibunya. Bila ternyata warna merah pada feses bukan dari ibu akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Ada dua penyebab kondisi ini, yaitu alergi susu formula atau telah terjadi invaginasi (penyumbatan pada usus) Kedua penyebab ini harus segera mendapatkan penanganan medis dengan cepat. Jika ternyata bayi mengalami invaginasi, maka solusinya adalah operasi.

Feses berwarna putih atau agak keabu-abuan Baik dalam bentuk encer atau pada, jika feses bayi yang baru lahir berwarna kuning pucat atau putih keabu-abuan maka ibu harus waspada. Warna putih pucat ini menunjukkan gangguan pada hati atau penyumbatan saluran empedu, Segera bawa ke dokter untuk mendapatkan penganan secepatnya.

Eh ada tambahan lagi ni tentang warna feses dan artinya. feses itu tidak hanya berwarna kuning lhooow bisa juga berwarna ijo ato apalah. Itu semua bisa disebabkan oleh makanan ato minumam yang kita masukkan bisa juga di karenakan sakit.

marilah kita liat ulasan berikut. cekidoot .

Warna Kuning Kecoklatan 


Feses berwarna Kuning adalah normal. Warna ini adalah warna yang sering kita liat ketika pup hhe. Warna kecoklatan ato kekuningan ini disebabkan karena feses mengandung suatu zat berwarna orange-kuning yg disebut Bilirubin. Nah, ketika Bilirubin ini bergabung dengan zat besi dari usus maka akan dihasilkan perpaduan warna cokelat kekuning-kuningan.

Warna Hitam Feses berwarna hitam bisa jadi mengandung darah dari sistem pencernaan sebelah atas, kerongkongan, lambung ato juga bagian hulu usus halus. Mengapa mengandung darah tetapi berwarna Merah ? Sedangkan darah kan warnanya Merah ? Zat Lain yg memberi warna hitam ke feses kita bisa jg dari zat2 makanan berwarna Hitam(Licorice), timbal, pil yg mengandung besi, pepto-bismol ato blueberry.

Baca juga : Pendakian Gunung Sumbing via Kledung (Garung)

Warna Hijau Feses warna hijau didapat dari klorofil sayuran. Feses Hijau jg bisa terjadi pada diare, yakni ketika bahan pembantu pencernaan yang diproduksi hati dan disimpan dalam empedu usus tanpa pengolahan atau perubahan. Ada kejadian khusus pada bayi dimana jika feses berwarna ijo dianggap feses normal, khususnya ketika bayi itu baru aja dilahirkan. Seperti layaknya feses hitam, tetapi bedanya feses merah ini dominan diberi oleh kandungan darah. Darah ini di dapat dari sistem pencernaan bagian bawah. Wasir dan radang usus besar adalah yang menjadi penyebab utama Feses menjadi berwarna merah.

Warna Abu-abu / Pucat

Sama dalam dunia manusia, wajah pucat menandakan orang yang sakit bukan ? Kali ini feses pucat pun menandakan orang yang mengeluarkan feses sedang dilanda sakit. Biasanya sie hal itu dikarenakan sedang mengalami sakit Liver, pankreas, atau empedu, maka pantat akan berwarna abu-abu atau pucat.

Demikian coretanku tentang Mengapa Feses dan Urine Kita Bewarna Kuning semoga bisa bermanfaat. :-)

Disclaimer !

Teks di atas adalah postingan sharing semata. Seluruh media yang tersedia di Cah Bantul ini hanyalah untuk berbagi wawasan dan info update terkini. Apabila ada kesamaan nama, alamat atau juga hal lain dalam postingan harap dimaklumi menimbang informasi digital adalah bentuk sosial media yang menjadi konsumsi publik, bukan sebagai hak milik.

Berlangganan Update via Email:

3 Responses to "Mengapa Feses dan Urine Kita Bewarna Kuning"